INFO
  • Desa Punjulharjo Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang
  • “Ya Allah, Ya Tuhan Kami... Aku mohon kepada-Mu kebaikan desa ini, keluarga dan apa yang ada di dalamnya. Aku berlindung kepada-Mu dari kejelekan desa, penduduk dan apa yang ada di dalamnya.”

Workshop Pengelolaan Keterbukaan Informasi Publik Di Desa

18 November 2022 UBAIDILLAH Berita Lokal Dibaca 115 Kali

Amanat Undang-undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik adalah menjamin pemenuhan hak masyarakat desa dalam memperoleh akses Informasi Publik Desa yang partisipatif dan akuntabel. Untuk memenuhi hal tersebut di atas perlu dilakukan pengelolaan layanan informasi publik Desa.

Berkaitan dengan hal tersebut diatas maka pada hari ini Kamis tanggal 17 November 2022 bertempat di Aula Bappeda Kabupaten Rembang, Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Rembang melaksanakan Workshop Pengelolaan Informasi Publik Di Desa Berbasis SID. Hal ini juga sebagai bentuk dukungan untuk mewujudkan Desa Punjulharjo sebagai smart village.

Dari kegiatan ini diharapkan hak-hak masyarakat terkait informasi publik di Desa Punjulharjo bisa terpenuhi melalui Sistem Informasi Desa.

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar