Dalam rangka peningkatan mutu pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan kegiatan site visite program pengabdian kepada masyarakat pada hari Rabu, 29 Mei 2024 bertempat di Hotel Harper Malioboro.
Kegiatan ini sebagai tindak lanjut hasil seleksi proposal pengabdian kepada masyarakat yang diajukan Fuad Muhammad selaku dosen di Universitas Diponegoro Semarang yang berjudul Pengembangan Potensi Wisata Desa Punjulharjo Sebagai Niche Market Destination Berbasis "Sejarah, Kesenian dan Lingkungan Bahari" melalui Penerapan S.A.T (Strategi-Aksi-Teknologi).
Desa Wisata Punjulharjo menghadirkan 3 (tiga) orang personil yang mewakili Pemerintah Desa, Destinasi Wisata, dan dari unsur kesenian.